Rekomendasi Buku Novel - Go Keo, No Noaki!

hai hai~! bertemu lagi kita disini! kali ini, saya akan membagikan rekomen buku cerita yang menurutku ciamik banget! terutama bagi kalian yang berumur kisaran 9 sampai 13 tahun, yang bisa dibilang pra-remaja atau remaja awal. 'Go Keo, No Noaki!' bakalan jadi buku favoritmu & akan masuk ke dalam wish list-mu kalau ke toko buku nanti. yuk simak!





Go Keo, No Noaki! 1 : Dobel Kacau!


Penulis : Ary Nilandari
Terbitan : Kiddo
Keluaran : Maret 2015

buku ini bercerita tentang Keo yang merupakan anak dari keluarga kaya yang pindah dari Jakarta ke Bandung dikarenakan maminya Keo ingin bisa bekerja tanpa harus keluar-keluar terus. apa lagi Keo ini anak single parent, alias, papi-maminya sudah bercerai.

ia diberikan waktu 1 bulan untuk 'merasa betah' di sana, atau pilihan keduanya adalah kembali pindah ke jakarta. aneh ya? tetapi memang itu yang terjadi.

hingga suatu ketika, Keo bertemu anak yang mirip dengannya, bahkan sampai kembar! (sekarang tahukan, kenapa aku buat cerita doppelganger?) tetapi, kembarannya itu adalah cewek jutek yang mudah banget marah! Noaki namanya. cewek bertopi yang juteeeeeeek banget!

belum lagi, 'cewek-jutekan-yang-kembar-beda-ayah-ibu' itu mempunyai 'pasukan' yang siap membelanya habis-habisan! apakah Keo akan tinggal disana? atau,.. dia akan pindah sekolah & pindah rumah lagi???


Go Keo, No Noaki 2 : Belut Penentuan


penerbit : Kiddo
keluaran : Maret 2015

di edisi yang ini, Noaki-lah yang bercerita. Noaki merasa 'merana' (?) ditinggal Keo pergi. hahahahaha, tetapi karena kehadirannyalah, Keo lebih memilih tinggal dibandung dibanding ke Jakarta. Adi Mayu,... (jadi malu madsudnya,...)

gambar hanya pemanis, jangan marah ya, Noaki ^_^
nah, saat ada di saat-saat senang, tentu akan ada ketidak senangan. layang-layang Keo yang bernama rajawali terbang ke rumah musuh bebuyutan meraka! untuk mendapatkannya, meraka harus berusaha. kini, giliran Noaki untuk jungkir balik!

nah, ini saja dulu, ya! soalnya kalau terus ku beritahu, bakalan spoiler. nanti alarm spoiler alert bakalan bunyi terus & dimatiinnya susah. sebenernya, masih ada 3 buku lagi. soalnnya bukunya bagus-bagus banget!!!! ini aja fotonya. lanjutan sinopsisnya? kan udah ku bilang, entar malah spoiler. kalian baca saja ya! makasih udah mau membaca, see ya next page!


Penerbit : Kiddo
Keluaran : Mei 2015


Penerbit : Kiddo
Keluaran : September 2015


Coming soon,...
sttt,... yang kelima keluar tanggal 15 February, lho. ayo di siapkan dompetnya!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lirik Lagu 'Hitorinbo Envy' - Hatsune Miku